Selamat Jalan Pak Dosen

 


        Pagi ini aku mendapat berita duka tentang meninggalnya Bapak H Abdul Rohman. Sosok yang banyak dikenal orang karena keramahannya. Pertama mengenal beliau saat menjabat sebagai penyuluh KUA Kecamatan Kokap Kulon Progo Yogyakarta. Bapak Abdul Rohman adalah penyuluh yang menikahkan kakak perempuanku 19 tahun yang lalu. Selanjutnya aku mengenal beliau sebagai dosen Mata Kuliah Kewirausahaan di Sekoah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhammadiyah Wates. Beliau adalah sosok dosen yang diidolakan para mahasiswa karena keramahannya, sikapnya yang lemh lembut, sabar, dan tak sekalipun beliau marah saat menyampaikan mata kuliah. Penyampaian materi kuliah Kewirausahaan oleh Bapak Abdul Rohman mudah diterima mahasiswa/

Saat KKN Bapak Abdul Rohman adalah pembimbing kelompokku, kami ditempatkan di Desa Margosari Pengasih tidak jauh dari tempat tinggal beliau. Setiap ada kesempatan beliau selalu menyambangi dan membimbing kami di post KKN. Bahkan karena saat itu bulan Ramadhan, beliau mengundang kami berbuka puasa di rumahnya. Beliau serta istri menyambut kami dengan ramah. Sebagai mahasiswa kami sangat bahagia diperhatikan oleh dosen. Itulah kenangan-kenangan indah yang beliau tinggalkan untuk kami mahasiswa, serta rekan kerja di Kemenag Kulon Progo.

Bersama Bapak Fauzi Kankemenag Kulon Progo Yogyakarta


        Aku sangat terkejut mendengar kabar meninggal H Abdul Rohman yang baik hati. Terakhir beliau menjabat Kepala KUA Panjatan sekaligus sebagai Ketua KPN Soeka. Selamat jalan Bapak H Abdul Rohman, kan kuingat semua kebaikanmu. Semoga Alloh mengampuni dosa-dosamu dan engkau diterima di sisi-Nya.  Semoga khusnul Khotimah, Aamiin!


Yogyakarta, 5 Juli 2021

Beliau pembimbing ibadah haji (TPIHI) terakhir dari D.I.Yogyakarta.

Belum ada lagi TPIHI yg bertugas, setelah beliau melaksanakan tugasnya tahun 2019.







Comments

Popular posts from this blog

Mengirim Naskah Buku ke Penerbit

Puisi 35 #Kumandang Takbir

Puisi 19 #Kertas