Puisi 32 #Kehidupan Desa
Kehidupan Desa
Dalam kehidupan desa yang sederhana
Kugantungkan cita-citaku
Di atas langit yang biru
Ku tak ingin selalu tertinggal
Semangat selalu tersemat di hati
Demi meraih cita-cita yang pasti
Kan kuraih suatu saat nanti
Ku lalui dengan langkah pasti
Kehidupan desa yang penuh makna
Lahirkan generasi berakhlak mulia
Kesuksesan yang telah diraihnya
Tak lupakan asal mulanya
Kehidupan yang penuh kesederhanaan
Keramahtamahan penduduknya
Gotong royong ysng masih terjaga
Silaturahmi yang lebih utama
Yogyakarta, 6 Mei 2021
Wuryanti
Comments
Post a Comment